Cara Agar Blog Muncul di Google dengan Cepat

Pembahasan kali ini merupakan kelanjutan dari materi belajar ngeblog sebelumnya yaitu tentang cara posting di blogger. Selanjutnya, saya akan membagikan bagaimana cara agar blog blogger muncul di pencarian google dengan cepat.

Gimana sih cara blog muncul di Google?

#BloggerPemula

Pertanyaan seperti itu pasti akan muncul di pikiran orang yang baru kenal dengan dunia blogging.

Padahal, untuk cara agar blog muncul di Google tidak sesulit yang Anda bayangkan.

Caranya yaitu cukup mendaftar ke google webmaster yang sekarang sudah berganti nama menjadi Google Search Console (GSC).

Apa itu Google Search Console?

Google Search Console adalah sebuah layanan dari Google untuk publishernya agar website atau blog mereka bisa dengan mudah tampil di halaman pencarian Google.

Google Search Console ini adalah sebuah alat yang disediakan Google yang sangat berfungsi. Tidak hanya untuk menampilkan blog di google saja, melainkan kita bisa mengelola dan memantau perkembangan blog kita sepenuhnya dengan menggunakan Google Search Console.

Cara Daftar Google Search Console

Bagaimana cara mendaftar google search console?

Tidak ada cara khusus untuk daftar google search console. Anda hanya perlu menggunakan akun Gmail aktif saja.

Selengkapnya, Anda bisa mengikuti tutorial cara daftar google search console berikut ini.

  1. Silahkan kunjungi halaman Google Search Console.
  2. Selanjutnya, akan muncul dua opsi yaitu Domain dan Awalan URL. Silahkan isi bagian Awalan URL dengan URL blog Anda.
  3. Lakukan Verifikasi dengan cara memilih salah satu opsi yang sudah disediakan.
  4. Selesai

Cara yang cukup simple untuk mendaftar google search console. Mungkin lain waktu bakalan saya bahas lengkap mengenai Google Search Console ini.

Oke, setelah memberi sedikit penjelasan mengenai Google Search Console, kali ini saya akan membagikan bagaimana sih cara agar blog kita muncul di google?

Cara Agar Blog Muncul di Pencarian Google

Dengan menggunakan cara ini, postingan atau halaman blog Anda akan cepat terindeks dan muncul di google.

Mengapa demikian?

Karena, kita akan memanggil dan meminta robot mesin pencari terutama google untuk merayapi (crawl) blog kita.

Seperti yang saya katakan diatas, kita cukup menggunakan tools GSC untuk menampilkan blog di google.

  1. Silahkan akses halaman google search console, dan login menggunakan akun Gmail Anda.
  2. Pada bilah sisi kiri, silahkan tekan opsi “Inspeksi URL“.
  3. Lalu masukkan URL postingan atau halaman blog Anda.
  4. Setelah itu, tekan Enter atau icon kaca pembesar.Cara agar blog muncul di google
  5. Selanjutnya silahkan tekan “MINTA PENGINDEKSAN“.cara agar blog muncul di pencarian google
  6. Silahkan tunggu beberapa saat sampai proses pengindeksan selesai.

Dengan begitu, Anda sudah berhasil memanggil robot google untuk merayapi blog Anda dengan tujuan untuk pengindeksan blog.

Biasanya, proses pengindeksan berlangsung beberapa menit saja, itupun kalau tidak ada masalah.

Lalu, bagaimana cara mengetahui blog kita sudah terindeks atau belum?

Untuk mengecek blog sudah muncul di google atau belum kita bisa menggunakan Site:url Anda.

Contoh:

Site:https://nandorifky.com/cara-agar-blog-muncul-di-google

Cara blog cepar terindex google

Jika kalian search dan muncul seperti gambar diatas, artinya blog Anda belum terindex. Silahkan minta pengindeksan kembali, atau cek ulang konten Anda apakah mengandung plagiat?


Dengan melakukan cara agar blogger muncul di pencarian diatas, blog Anda akan cepat terindex google. Syukur syukur berada di paling atas pada halaman hasil pencarian.

Silahkan bagikan postingan ini jika blog Anda berhasil muncul di pencarian google setelah melakukan cara diatas. Jika penasaran bagaimana cara membuat blog secara gratis, Anda bisa mengunjungi postingan saya sebelumnya.

Tinggalkan komentar